Majunya Sebuah Lembaga Pendidikan Tergantung Pengelolaannya
- Details
- Category: Berita
- Published on Wednesday, 21 January 2015 00:34
- Written by MTs Pesri Kendari
- Hits: 2588

Majunya sebuah lembaga pendidikan tergantung pengelolannya hal tersebut disampaikan Ketua Yayasan Ummusshabri Kendari Dr. Supriyanto, MA di hadapan orang tua wali siswa/santri Kelas IX MTs Pesri sebagai rangkaian persiapan MTs Pesri Kendari menghadapi Ujian Madrasah (UM), Ujian Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN), Ujian Nasional (UN) serta Wisuda Santri Tahun Pelajaran 2014-2015 di Aula KH Baedawi Pesri Kendari i Sabtu 17 Januari 2015.
Tidak ada sebuah lembaga pendidikan yang tidak berhasil atau tidak maju melainkan karena salah urus karena itu pengelolaan sebuah lembaga pendidikan yang dilakukan dengan baik atau secara professional akan menjadikan lembaga itu maju dan berkembang.” Kata Supriyanto
Ia juga menambahkan bahwa indikator keberhasilan siswa siswa tidak hanya dilihat dari prosentase kelulusan siswa yang 100% saat siswanya mengikuti ujian tapi termasuk juga mutu siswa itu sendiri ditambah dengan peningkatan nilai siswa yang bisa bersaing dengan sekolah/madrasah lainnya artinya siswa kita bisa berhasil dengan nilai terbaik.”ungkapnya.
Sedangkan Ketua Majelis Madrasah Terpadu Pesri Kendari Drs. H. Alimuddin K dalam sambutannya dalam acara pertemuan ini lebih fokus menyampaikan peran Majelis Madrasah. Ia menjelaskan beberapa peran Majelis Madrasah, yaitu, Pertama Majelis madrasah berperan sebagai dewan pertimbangan (advisor agency)dalam penentuan dan pelaksanaan kebijakan; Kedua sebagai pendukung (Suporting agency) baik yang berwujud financial, pemikiran maupun tenaga dalam penyelenggaraan pendidikan; Ketiga Pengontrol (controling Agency )dalam rangka transfaransi dan akuntabilitas penyelenggaraan dan keluaran pendidikan; Keempat mediator antara pemerintah (eksekutif) dengan masyarakat di seluruh satuan pendidikan.
Sementara itu Kepala MTs Pesri Kendari Ismail Kadir M.Ag diawal pengantar kata dalam pertemuan ini menyampaikan sekilas tentang profil MTs Pesri Kendari baik dari segi jumlah siswa, guru fasilitas sarana prasarana serta prestasi sekolah,”Ungkapnya.
Ia juga memohon maaf kepada orang tua terkait dengan absen elektonik siswa yang beberapa bulan ini mengalamai gangguan,karena biasanya setiap siswa yang absen pagi dan pulang informasinya akan terkirim ke orang tua siswa melalui SMS, tetapi sekarang ini SMS yang sampai ke orang tua siswa hanya sebagian saja, mudah mudahan beberapa bulan kedepan permesalahn ini bisa teratasi ”katanya
Selain itu Ismail Kadir juga menginformasikan lebih awal kepada orang tua siswa bahwa mulai tahun 2015 ini Pesri Kendari akan melaksanakan Penerimaan siswa baru (PSB) atau Penerimaan Peserta didik baru (PPDB ) secara online dan insya allah pendaftarannya akan dimulai di awal maret, jadi orang tua yang akan mendaftarkan anaknya bisa membukanya di website MTs Pesri Kendari di www.mtspesri.sch.id/psb
Kegiatan yang rutin dilaksanakan menjelang pelaksanaan UM, UAMBN dan UN ini di hadiri sekitar 80 orang tua siswa(IK)

















