Penyaring Air Bersih KaryaSiswa MTs Pesri.

Ditengah kesibukan siswa kelas IX mts Pesri,mulai melakukan Ujian TRY Out,pada hari senin,16 Februari 2016, Sebagian siswa yang lain yaitu kelas VII dan VIII juga sibuk berkarya, Salah satunya adalah siswa kelas VIII D. Melalui pembimbing mapel Prakarya telah berhasil menciptakan sebuah alat Penyaring Air Sederhana.

Alat ini terbuat dari Wadah daur ulang sampah berupa wadah galon yang telah bocor lalu diisi dengan bahan bahan penyaring air berupa ijuk, batu kerikil, pasir,arang dan kapas kemudian dilengkapi dengan pipa dan kran bekas.

Andi Astrid sebagai pembimbing mapel prakarya menyatakan bahwa  para siswa sangat antusias mempersiapkan  semua perlengkapan dan menyusun bahan –bahannya sendiri  kedalam wadah tanpa pengarahan yang rumit, karna mereka telah mendapatkan materinya didalam kelas. Dan kali ini giliran untuk mempraktekkan dilur kelas yakni dihalaman kelas Mts pesri. Nampak kegembiraan diwajah para siswa setelah melihat karya  mereka dapat  difungsikan  seperti yang diharapkan.(b)

Share this post

Submit to DeliciousSubmit to DiggSubmit to FacebookSubmit to Google BookmarksSubmit to StumbleuponSubmit to TechnoratiSubmit to TwitterSubmit to LinkedIn

Additional information