Tim Monev Dirjen Penma Kemenag RI Sambangi MTs Pesri Kendari

Tim Monitoring dan Evaluasi Direktur Jenderal Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Republik Indonesia Yus Hartono menyambangi  MTs Pesantren Ummushabri (Pesri) Kendari (Selasa, 27 Desember 2016).

Turut pula hadir dalam kunjungan ini dua orang staf seksi Kesiswaan Bidang Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov Sultra Rahman Jaya, S.Pd, dan Marwiah, S.Ag

Kedatangan Rombongan ini disambut oleh kepala MTs Pesri Kendari Ismail Kadir, M.Ag, bersama staf tata usaha.

Adapun tujuan kedatangan staf Dirjen Pendis  Kesiswaan dan rombongan adalah untuk melakukan monitoring dan evaluasi Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

Terkait dengan kunjungan ini rombongan melakukan wawancara dan meminta Pihak Sekolah untuk mengisi instrument yang terkait dengan pengelolaan dana BOS di MTs Pesri Kendari. Instrumen ini sebagai bahan laporan dan bukti fisik tim Monev terkait  kunjungan mereka di MTs Pesri Kendari.

Dan setelah merasa cukup, sekitar jam 14.00 Wita Tim Monev  meninggalkan MTs Pesri. ( IK )

Share this post

Submit to DeliciousSubmit to DiggSubmit to FacebookSubmit to Google BookmarksSubmit to StumbleuponSubmit to TechnoratiSubmit to TwitterSubmit to LinkedIn

Additional information