MTs Ummusshabri Juara Umum SMATION 2022

 

Kendari (MTs Pesri)---MTs Ummusshabri Kendari kembali meraih juara Umum SMANSA SMART CONVETITION (SMATION) 2022 Tingkat SMP/MTs se Kota Kendari yang diselenggarakan oleh Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Kendari  (2226 Oktober 2022)

Adapaun Medali yang ditorehkan dalam Even ini adalah :

Juara 1 Olimpiade Fisika (Reidindho Ilyas IX B)

Juara Rangking 1 : Reidhindo Ilyas kelas IX B

Juara 1 Public Speaking : (Kirani Paramesty IX D)

 

Juara 1 Debat Bahasa InggrisTim A: (Athifah Ulya Nurtika VIII E, Naila Rizkullah Hafzah VIII B, Amany Afifah Asfar IX A)

Juara 2 Olimpiade Fisika (Al Fath Barakh VII A)

Juara 2 Olimpiade Kimia (Fairuz Khairah A IX D)

Juara 2 Dai Ikhwan : (Al Ikpan VIII D)

Juara 2 Tilawah Akhwat : (Annisa VIII E)

Juara 2 Lomba Cepat Tepat (LCT) MIPA: (Nur Faadhillah Fawziyah IX A, Atifah Khansa IX B,  AqifahGhaziya VIII A)

Juara 3 olimpiade biologi (Muh Ariqin Assahir IX E)

Juara 3 Olimpiade Kimia (Nur Fadhillah  Fawziyah A.P IX A)

Juara 3 Public Speaking : (Talita Fairuz Karimah IX B)

 

Juara 3 Lomba Cepat Tepat (LCT) MIPA: (Reidhindo Ilyas IX B, Fairuz Khairah Arisandi IX D, Muh. Nur Faadilla R. VIII A )

Juara 3 Debat Bahasa InggrisTim Tim B : (Faizah Eka Fakhriyyah IX B, Nabila Nur Faizah IX B, Rezkyah Iriana Putri IX E)

Juara The Best Speaker of Debate Competition : (Athyfa Ulya Nurtika VIII E)

 

Salah seorang guru pembina IPA MTs Ummusshabri, Nasriani S.Si yang turut mendampingi peserta lomba menuturkan bahwa “Alhamdulillah kita bisa jadi Juara umum SMATION tahun ini, prestasi yang ditorehkan siswa ini tidak terlepas dari upaya pembinaan yang rutin yang selama ini kami lakukan, prestasi yang diraih ini tentu tidak didapatkan dengan mudah, tapi butuh proses dan  kerja keras, untuk mendapatkan hasil yang luar biasa ini harus dibarengi pula dengan kerja yang luar biasa, begitu pula terima kasih banyak atas suport doanya semua rekan rekan guru sehingga kita bisa mencapai pretasi yang luar biasa ini,”ucapnya.

Sementara itu Plt kepala MTs Ummusshabri Kendari Syahrul, S.Pd yang juga merupakan Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikulum mengapresiasi prestasi yang diraih siswa ini, “Alhamdulillah kita beryukur kepada Allah Subhanahu Wataala dengan tampilnya Siswa MTs Ummusshabri sebagai Juara Umum di ajang SMATION tahun 2022,  ini tidak dapat dipungkiri bahwa keberhasilan siswa kita ini merupakan upaya guru yang telah banyak berupaya melakukan pembinaan rutin sehingga apa yang dilakukan tersebut bisa membuahkan hasil yang maksimal, Kami juga tidak lupa mengucapkan terima kasih banyak atas partisipasi semua pihak termasuk dukungan doanya sehingga apa yang harapkan bisa tercapai“tuturnya.

Selain itu syahrul berharap kepada siswa yang telah sekses menjadi juara pada kegiatan SMATION ini untuk tidak merasa puas diri, masih banyak even even lain yang harus dihadapi, baik di tingkat Kota Kendari tingkat Provinsi, Nasional bahkan Internasional, karena itu teruslah belajar, keberhasilan ini adalah merupakan langkah awal untuk meraih prestasi prestasi selanjutnya ”harap Syahrul.(IK)

 

Share this post

Submit to DeliciousSubmit to DiggSubmit to FacebookSubmit to Google BookmarksSubmit to StumbleuponSubmit to TechnoratiSubmit to TwitterSubmit to LinkedIn

Additional information